Puasa mensucikan jiwa kita yang kotor karena Allah menakdirkan umur umat nabi muhammad pendek. Makanya Allah memberikan ilham agar mereka mampu melampaui kehebatan ibadah umat-umat sebelumnya.
Lihat saja bulan ramadhan yang kelebihan didalamnya sangat banyak, oleh karena kelebihan tersebut pahala puasa di bulan ramadhan pun tidak pernah disebutkan Allah secara detail dalam Al-Qur'an. Dan satu malam yang sangat special pun ada di bulan mulia ini yaitu malam lailatul qadar. Siapa yang beribadah di malam itu maka ganjarannya sama dengan beribadah pada 1000 bulan lainnya (kira-kira 83 tahun lamanya).
Inilah cara Allah memuliakan umat nabi saw dengan akselarasi (kecepatan) yang tidak diilhamkan kepada umat sebelumnya. Orang dulu umurnya panjang-panjang tapi untuk menempuh perjalanan dari Jakarta-Bandung bisa mencapai waktu berbulan-bulan namun sekarang hanya hitungan jam bisa sampai di Bandung. Begitu juga untuk berhaji, dahulu butuh waktu berbulan-bulan menggunakan kapal laut (sampai orang-orang sudah lupa dengan orang yang sedang beribadah haji), Namun sekarang hanya hitungan hari sudah bisa menyelesaikan rukun dan ibadah haji.
Maka tidak salah Allah memberikan bulan ramadhan dengan beragam ibadah dan ganjaran berlipat ganda didalamnya karena umat nabi muhammad saw memiliki usia pendek (hanya hitungan puluhan tahun saja). Mari bersyukur dengan datangnya bulan ramadhan serta tidak menyia-nyiakan kesempatan meraih keberkahan, keridhoan dan pengampunan dari Allah Swt. Wassalam!!!
Sumber
0 komentar:
Posting Komentar
Anda Dapat Mengirimkan Komentar dan Pertanyaan Seputar Al-Qur'an. Seluruh Pertanyaan dan Jawaban akan ditampilkan pada Buletin Tuuba (تُوْبَي) Edisi Selanjutnya.